Cara Daur Ulang Isi Lemari untuk Tampil Kece Seketika

Artikel ini awalnya diterbitkan di 247 COTTONINK Magazine.

 

Sebagai pekerja kreatif, nggak ada yang lebih buruk dari bangun di pagi hari dan merasa tidak punya pakaian untuk dikenakan. Lebih buruk lagi adalah ketika kalian merasa tidak terinspirasi dari penampilan yang dikenakan sehingga kalian mulai mengenakan pakaian yang itu-itu lagi. Tapi percayalah, kalian sebenarnya nggak benar-benar kehabisan ide. Kalian hanya perlu daur ulang isi lemari sehingga kalian bisa menemukan sesuatu yang sudah lama dibeli dan kalian tinggal berkonsentrasi untuk kembali jatuh cinta pada item tersebut.

 

Nah, hal pertama yang harus dilakukan adalah percaya kalau semua yang ada di lemari kalian dibeli untuk sebuah alasan. Dan melakukan daur ulang isi lemari nggak hanya bisa membantu kalian berhemat, tapi bonusnya, kalian jadi nggak perlu menambah ruang untuk pakaian baru. Yuk, lihat beberapa cara yang bisa dilakukan di bawah ini!

 

Lakukan Sesi Padu Padan

Membayangkan saja nggak cukup. Kalian nggak akan pernah benar-benar tahu sekeren apa sebuah item jika dipadankan dengan item lainnya kecuali kalian melihatnya secara langsung. Jadi, luangkanlah waktu dalam satu hari untuk menjelajahi setiap pakaian yang ada di lemari dan letakkan di atas kasur, lalu mulailah melakukan padu padan untuk setiap item.

 

Jangan Takut Bereksperimen

Kuncinya di sini adalah mencoba gaya berbeda. Jika hanya bertahan dengan kenyamanan gaya yang dikenakan setiap hari, kalian nggak akan bisa mendapatkan ide penampilan baru dan inovatif. Untuk mencari inspirasi, kalian bisa scrolling down Instagram atau Pinterest dan mengaplikasikan gaya yang kalian sukai semirip mungkin dari apa yang sudah ada di lemari. Kemungkinan besar, kalian akan berakhir dengan padu padan baru yang belum pernah terpikir sebelumnya.

 

Kenakan Pakaian Berlapis

Bereksperimen juga menyenangkan ketika kalian coba bermain dengan layering. Contohnya, kalian bisa coba melapisi T-shirt favorit dengan slip on dress, dan melengkapi tampilan dengan luaran sebagai sentuhan akhir. Luaran yang dipakai bisa beragam seperti jaket denim cropped, jaket kulit, atau bahkan kemeja kotak-kotak.

 

Bereksperimenlah dengan Warna

Memadu padankan warna bisa jadi cara terbaik untuk mencari dan menciptakan tampilan baru dari apa yang sudah kalian miliki. Mungkin kalian biasanya mengenakan warna gelap dan ingin tampilan baru untuk bulan yang baru. Coba deh gali koleksi pakaian penuh warna yang berdebu di belakang lemari kalian! Siapa tahu bisa jadi perubahan yang kalian butuhkan. Kalau masih bingung, sini deh, intip trik padu padan warna dari kami.

Padanan warna yang bagus termasuk:

  • Warna komplementer: Ini adalah skema warna di mana pakaian dengan warna yang berlawanan akan cocok dipadukan.
  • Analogi: Skema di mana kalian menggunakan warna yang bersebelahan pada roda warna. Kalian juga bisa mencampurnya dengan warna-warna netral.
  • Monokromatik: Ini di mana kalian menggunakan warna yang memiliki semburat yang serupa dengan satu sama lain untuk menciptakan tampilan yang penuh warna, tapi terasa nggak ramai.
  • Netral: Ini adalah penggunaan warna membosankan seperti nudebeige, abu-abu, atau cokelat.

 

Foto Hasil Styling 

Yang satu ini akan sangat berguna untuk kalian yang selalu terburu-buru di pagi hari dan mungkin lupa untuk menyiapkan pakaian di malam sebelumnya. Untuk menghindari kerepotan yang mungkin terjadi, ada baiknya menyempatkan untuk memfoto padu padanan yang sudah disiapkan sehingga kalian tahu item mana saja yang perlu dikeluarkan dari lemari.