Tips Anti Gagal Memilih Pakaian untuk Tubuh Kurus

Terlepas dari personal style dan bentuk tubuh kita, pertanyaan seputar “Apa yang harus dikenakan?” dan “Bagaimana mengenakannya?” nggak akan ada habisnya. Hal ini pun berlaku bagi kalian yang memiliki tubuh kurus. Meskipun di luar sana juga banyak sekali tips berpakaian untuk berbagai bentuk tubuh, saking dianggap mudah untuk menemukan pakaian yang pas, ujungnya perempuan bertubuh cenderung kurus sulit menemukan tips oke dalam memilih pakaian. Oleh karena itu, kali ini #CottoninkTeam akan mengupas tuntas tips anti gagal untuk kalian para perempuan dengan tubuh kurus yang masih kebingungan dalam berpakaian.

 

Pilih Potongan yang Tepat

Fokus pada bagaimana menciptakan lekuk dan volume adalah tujuan utama bagi kalian yang memiliki tubuh kurus dalam berpakaian. Kalian perlu menciptakan lekuk di tempat yang diinginkan, atau memberikan seimbang pada keseluruhan penampilan. Kalian bisa mengenakan dress panjang dengan potongan tertutup atau dress dengan boxy fit untuk menambah volume tubuh. Coba kenakan Blue Leniza atau Off-white Ethel.

 

Pastikan Model Lengan Terlihat Bagus

Jika ingin menyembunyikan lengan kurus, pilihlah kemeja dengan lengan bervolume untuk menciptakan tampilan lebih berisi dan menyeimbangkan siluet. Lengan batwing juga bagus untuk memberi bentuk tambahan, sementara atasan berlengan panjang dengan motif sangat bagus untuk memberikan ilusi lengan bagian atas yang lebih berisi. Coba kenakan Pink Zenoa atau Multicolor Nostalgic Fawnia.

 

Perhatikan Warna dan Motif

Warna terang seperti pastel dan warna cerah lainnya sangat bagus untuk menciptakan volume serta memberikan sentuhan feminin dan modis pada penampilan. Jangan malu untuk mengenakan warna terang seperti merah atau kuning. Hindari tampilan monokromatik dan pilihlah yang beragam warna seperti tampilan colorblock.

 

Kalau kalian ingin terlihat lebih lebar, trik terbaik adalah memilih pakaian yang membagi tubuh pada garis tengah, siptakan dua bagian dengan warna berbeda. kenakan lebih dari satu kombinasi warna dan bermainlah dengan kontras. Contohnya, kenakan atasan berwarna terang dan bawahan berwarna gelap atau sebaliknya.

 

Print besar terlihat bagus pada tubuh kurus. Jadi, dapatkan motif besar dan penuh warna untuk mendapatkan ilusi tubuh yang penuh. Hindari garis vertikal dan pilihlah garis horizontal atau diagonal. Motif horizontal dan diagonal dapat memberikan ilusi tubuh yang lebih berlekuk, entah itu dengan blus, dress, celana, ataupun rok.

 

Coba kenakan Green RamziaYellow Striped Duo Hermon, atau Green Gingham Mayle.

 

Pilih Pakaian dengan Detil di Bagian Dada

Ketika kalian mempertimbangkan pakaian yang akan terlihat bagus dan seimbang untuk tubuh kurus dengan bagian dada rata, kalian nggak hanya harus memberikan siluet pada bagian dada, tetapi juga memilih gaya yang dapat menonjolkan lengan kalian  yang berbentuk.  

 

Cara terbaik untuk mendandani flat chest adalah dengan mengenakan pakaian dengan desain dan detail yang mengarahkan perhatian menjauh dari dada kalian. Untuk membuat kesan area dada yang lebih penuh, pilihlah pakaian yang memiliki detail di bagian dada seperti lipatan, ruffle, atau simpul di bagian depan. Selain itu, kalian juga bisa mencoba padu padan pakaian yang memiliki kerah tinggi seperti kerah mandarin, turtleneck, atau high collar.

 

Coba kenakan Off-white DebonairBlue Aretha, atau Navy Blue Gingham Erva.